Kota Batu- Polres Batu terus berkomitmen untuk senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat dalam menjamin keamanan dan keselamatan seluruh masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung ke Kota Batu dimana Kota Batu merupakan salah satu destinasi wisata utama di wilayah Jawa Timur
Guna memastikan keselamatan dan keamanan penumpang angkutan umum,Satlantas Polres Batu secara langsung melakukan pemeriksaan terhadap kelayakan kendaraan dan memberikan imbauan langsung kepada sopir bus angkutan umum yang ada di wilayah Kota Batu.
Kanit kamsel Ipda Sumardiono, S.H beserta anggota Aipda H.Heru Dwi Cahyono,S.H, di dampingi anggota Dishub secara langsung mendatangi Terminal Kota Batu dan area parkir Lokasi wisata Jatim Park 1 guna memberikan imbauan langsung kepada Sopir Bus pariwisata maupun angkutan umum lainnya pada Selasa, 14 Mei 2024
Dalam imbauannya Kanit Kamsel Ipda Sumardiono S.H menyampaikan kepada Sopir Bus, agar selalu berhati- hati dalam mengemudikan kendaraan dan tetap mengutamakan keselamatan penumpang sebelum memulai kegiatan atau perjalanan selalu melakukan pemeriksaan kondisi kendaraan terutama pada bagian pengereman dan tekanan angin pada ban.
“Kami dari unit keamanan dan keselamatan Sat Lantas Polres Batu secara terus menerus, setiap hari memberikan imbauan tentang pentingnya Kamseltibcarlantas, untuk menjamin keselamatan berlalulintas dan meminimalisir adanya pelanggaran serta laka lantas, hari ini kami fokus melakukan imbauan kepada sopir angkutan umum dan Bus pariwisata mengingat Kota Batu merupakan lokasi destinasi wisata utama di Jawa Timur, kunjungan wisata dari satu lokasi ke tempat lainnya pasti akan terjadi peningkatan terlebih saat akhir pekan maupun liburan panjang, untuk itu kami mengimbau kepada seluruh sopir untuk senantiasa selalu memperhatikan keselamatan. Dan melakukan pemeriksaan kondisi kendaraan seebelum melakukan perjalanan.” Terang Ipda Sumardiono, S.H.
Harianto (40), Salah satu Sopir Bus pariwisata yang mendapat arahan dari kanit kamsel mengatakan sangat senang bisa langsung mendapat arahan dari Polisi Lalulintas tentang tata tertib berlalulintas.
“Saya sangat senang sekali bisa bertemu dan mendapatkan arahan secara langsung dari bapak Polantas Polres Batu, karena selama ini yang ada di pikiran masyarakat saya sendiri khususnya takut kalau bertemu dengan bapak polisi, ternyata hari ini, setelah bertemu dengan Bapak Kanit kamsel, saya merasakan bahwa kehadiran Polisi bukan sesuatu yang menakutkan, akan tetapi justru sesuatu yang menyenangkan, karena kehadiran polisi memberikan nilai yang positif berupa pengetahuan yang sangat bermanfaat bagi kami masyarakat,terang Harianto di lokasi
Setelah melakukan pengecekan dan memberikan imbauan di terminal, Kanit Kamsel beserta anggota mengunjungi area parkir Lokasi wisata Jatim Park 1untuk melakukan kegiatan yang sama, yaitu memberikan imbauan dan mengecek kelaikan armada untuk penumpang.
Kegiatan yang dilakukan tersebut bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung ke Kota Batu sehingga dapat menghilangkan rasa khawatir apabila menaiki kendaraan umum.